HOME | CATATAN |

Jumat, 28 Desember 2007

notebook Compaq Presario V3320TU - tulisan seri 2

Sudah hampir 5 bulan pakai Compaq V3320TU, belum ada keluhan yang signifikan terkait dengan performa nya, hanya saja ada beberapa permasalahan yang sebenarnya cukup mengganggu juga, diantaranya :

- masalah pada harddisk access yang masih lamban karena masih menggunakan akses Paralel. Kenapa kok masih paralel, padahal di spec nya dituliskan harddisk SATA / serial ??
Hal ini disebabkan oleh tidak adanya driver serial yang mustinya disertakan dalam pembelian notebook ini. Jika fitur SATA diaktifkan melalui BIOS, dan tidak ada drivernya, maka alhasil notebook ga akan mau booting / masuk ke sistem operasi, dia akan mengeluarkan error boot failure, tapi jika fitur SATA di disabled, maka notebook dapat berjalan seperti biasa. Yang menurut teman seperjalanan, dibutuhkan driver SATA untuk memakai fitur tersebut. Cape dee

- tampilan grafik yang rendah (32mb), padahal mustinya bisa sampai 128mb. So kalau dipakai untuk maen game, ya jangan ngeluh kalau gambar terlihat kurang detail atau agak burem, perpindahan grafik yang lambat sehingga gambar ga berjalan smooth. Oya, notebook ini pakai Intel GMA tipe 950, dan harap diperhatikan kalo grafik card ini sudah akan usang kalau dipake untuk game2 terbaru semacam PES 2008, kenapa bisa begitu ? karena GMA950 tidak bisa support pixel shadder 3.0 / versi terbaru dari shader.

- wireless yang lamban, ga tau kenapa waktu aq bandingkan akses internet wireless pake wifi dengan notebook teman sebelah, untuk kecepatan akses lebih cepat punya dia (ctt: BenQ, HP Pav, Mac) dan penerimaan sinyal wireless lebih banyak punya mereka, hiks2, ada apa inii..

- satu lagi, dvd rom agak bising kalo dipake buat CD yang memakai label tempelan ( bukan print), suara putaran disk sangat berisik sekali, kadang bahkan ga mau membaca disk, apalagi yang bajakan :P, terpaksa de pake yang eksternal aja, daripada merusak rom

- satuuu lagi, driver ga dikasiy pake CD lo, tapi di kopi ke harddisk nya, jadi jangan lupa copi dulu ke media lain sebelum harddisk nya di format

Tapi untuk download driver tersedia di official webnya di http://h10025.www1.hp.com/ewfrf/wc/softwareList?
os=228&lc=en&cc=us&dlc=en&product=3380626&lang=en

Untuk info Intel Grafik cardnya bisa merujuk ke situs ini yang terdapat juga fasilitas download driver http://www.intel.com/products/chipsets/gma950/

Semoga membantu

Tidak ada komentar:

 
test